Asessmen Nasional Berbasis Komputer atau yang biasa dikenal dengan singkatan ANBK pada tahun pelajaran 2023/2024 ini dilaksanakan pada tanggal 18-21 September 2023.
ASESSMENT NASIONAL BERBASIS KOMPUTER (ANBK)
MTs MODERN AL-RIFA'IE
TAHUN PELAJARAN 2023/2024
MTs MODERN AL-RIFA'IE- Asessmen Nasional Berbasis Komputer atau yang biasa dikenal dengan singkatan ANBK pada tahun pelajaran 2023/2024 ini dilaksanakan pada tanggal 18-21 September 2023. Pelaksanaan ANBK diikuti oleh 50 peserta didik, yakni 45 peserta utama dan 5 peserta cadangan.
Pelaksanaan ANBK di lakukan secara daring (online),dan di bagi menjadi 3 sesi yaitu sesi pertama pukul 07.00- 09.30 dengan 15 peserta, sesi kedua pukul 10.40-12.50 dengan 15 peserta, dan sesi ketiga pukul 14.20-16.30 dengan 15 peserta. Pada Hari pertama materi yang diujikan yaitu mengenai Literasi dan Survey Karakter, sedangkan hari kedua materi yang diujikan yaitu Numerasi dan Survey Lingkungan Belajar.
Meskipun terdapat masalah dalam login beberapa kali tetapi alhamdulillah peserta didik dapat melaksanakan kegiatan ANBK sampai selesai dengan tertib dan lancar. Pengawas Madrasah Kabupaten Malang turut memonitoring jalannya kegiatan ANBK tahun pelajaran 2023-2024.
Kepala MTs Modern Al-Rifa'ie turut menanggapi suksesnya pelaksanaan ANBK ini, " Alhamdulillah pelaksanaan ANBK 2023 ini berjalan dengan lancar dan sukses, saya ucapkan terima kasih kepada panitia ANBK atas kerjasamanya dan terimakasih juga kepada siswa-siswi atas usahanya yang maksimal"